Download Lagu Aku Anak Indonesia mp3

Dalam rangka memperingat Hari Anak Nasional (HAN) setiap tanggal 23 Juli, setiap sekolah seperti biasa mengadakan upacara memperingati Hari Anak Nasional. Bagi Anda yang belum hafal atau ingin memastikan telah menghafal lagu aku anak Indonesia dapat mengunduh file berbentuk mp4 (video) maupun mp3 pada halaman ini.

Selanjutnya, pada halaman ini juga kami sajikan contoh susunan dan doa upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional yang bisa dijadikan rujukan dan bahan latihan.

Download Lagu Aku Anak Indonesia

Download lagu aku anak Indonesia versi mp3 | Download versi mp4 (video)

Lirik lagu Aku Anak Indonesia

Aku anak Indonesia anak yang merdeka
Satu nusaku satu bangsaku satu bahasaku
Indonesia Indonesia
Aku bangga menjadi anak Indonesia

Pending di khatulistiwa tanahku Indonesia
Seribu pulaunya ragam sukunya satu jiwa raganya
Indonesia Indonesia
Aku bangga menjadi anak Indonesia

Download lirik lagu Aku Anak Indonesia

Susunan Upacara Hari Anak Nasional

Susunan upacara dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional di sekolah

  1. Pembina upacara memasuki lapangan upacara
  2. Penghormatan kepada pembina upacara dipimpin oleh pemimpin upacara
  3. Laporan pemimpin upacara
  4. Pengibaran bendera Sang Merah Putih, diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya
  5. Mengheningkan cipta dipimpin oleh pembina upacara
  6. Pembacaan teks Pancasila oleh pembina upacara, diikuti seluruh peserta upacara
  7. Pembacaan Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945
  8. Amanat Pembina Upacara pasukan diistirahatkan
  9. Menyanyikan lagu Aku Anak Indonesia secara bersama-sama
  10. Pembacaan doa
  11. Laporan pemimpin upacara kepada pembina upacara
  12. Penghormatan kepada pembina upacara, dipimpin oleh pemimpin upacara
  13. Pembina upacara meninggalkan tempat upacara
  14. Upacara selesai, peserta upacara dibubarkan oleh pemimpin upacara

Doa Upacara Hari Anak Nasional

Berikut ini contoh doa upacara dalam rangka pelaksanaan Hari Anak Nasional, Anda dapat mengunduh contoh doa ini melalui link yang ada dibawah.

Bismillahirrahmanirrahim, Alhamdulillahirabbil alamin wassalatu wassalamu ala Asrofil. Ambiyai wal mursalin sayyidina wamaulana muhammadin wa ala alihi washobihi ajmain ama ba’du.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Esa

Dengan segala kerendahan hati, kami anak-anak bangsa mempersembahkan puji syukur atas segala anugerah-Mu yang melimpah dan segala nikmat-Mu yang tak terhitung. Atas izin-MU, pada hari ini 23 Juli 2019 kami dapat melaksanakan upacara dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional.

Yang Allah, Tuhan Yang Menggenggam Setiap Jiwa

Kiranya peringatan ini dapat menyatukan kami menjadi sahabat, menjadi saudara, anak masa depan bangsa, generasi yang dipersiapkan untuk Indonesia di masa depan yang gemilang, generasi yang cinta Indonesia. Berikanlah kami kesempatan untuk mengabdi kepada bangsa tercinta ini. Jadikanlah kami sebagai generasi pemberani, berani berdiri dan lantang menyuarakan kebenaran, berani menjadi pribadi yang mandiri serta percaya diri. Jadikanlah kami anak-anak yang kreatif, inovatif, saling berpegang teguh, dan erat dalam kebersamaan demi mewujudkan keutuhan bangsa dan negara.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Bijaksana

Jadikanlah kami anak yang selalu bersegera dalam melakukan kebaikan, yang dapat memanfaatkan waktu dengan bijak, belajar dan berkarya demi masa depan bangsa. Anugerahkanlah kepada kami rasa kepedulian terhadap sesama makhluk-Mu, selalu mengutamakan kepentingan bangsa dan negara, dan jadikanlah kami hamba-Mu yang selalu bersyukur atas nikmat yang Engkau berikan.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengasih dan Penyayang

Anugerahkan kesehatan dan keceriaan kepada kami, anak anak bangsa. Jauhkan kami dari semua hal-hal yang merusak kesehatan dan keceriaan kami, sehingga bisa menjadi anak-anak indonesia yang bahagia lahir dan batin. Ya Allah berikan kepada kami kekuatan untuk dapat melanjutkan perjuangan dan cita-cita luhur para pendahulu kami.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengampun

Ampunilah segala dosa kami, dosa ibu bapak kami, dosa guru-guru kami, dosa para pernimpin kami, dan dosa para pendahulu kami. Terimalah permohonan dan do’a kami. Engkau Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.

Rabbana atina fiddunya hasanah wa fil akhiroti hasanah waqina ‘adzabannar, Subhana rabbika rabbil ‘izzati ‘amma yasifuna wa salamun ‘alal mursalina wal hamdulillahi rabbil ‘alamina

Download doa upacara memperingati Hari Anak Nasional

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.